10 Cara Alami Hilangkan Flek Hitam di Wajah

Entah ada angin apa, sejak 2 minggu yang lalu si Bos selalu komentarin penampilan gw. Mulai dari baju, celana jeans, sepatu hingga make up. “Sesekali boleh ke salon” atau “Meski tak ada jerawat, ada bagusnya dandan dikit” atau “Poles poles lipstik dikit,”  salah satu komentar alias sindiran dari si Bos.
Mau dibilang gw diomelin, tapi kenapa baru sekarang gw diomelin? secara udah 2 tahun lebih gw jadi karyawannya dengan ‘style’ santai asal namun tetap rapi jali ini.
Meski gw terkenal ‘badak’ tapi lama-lama kuping jadi panas juga. Karena pilihan poles-poles muka dengan make up bukan hobi gw, jadi gw putusakan gw akan merawat diri saja.  Merawat diri dan membuat wajah tampak kinclong mungkin hasilnya akan lebih bagus dari efek zat kimia dari blush on, bedak dan kawan-kawannya. Akhirnya gw mulai cari-cari cara merawat diri. Mulai dari perawatan rambut, kulit hingga perawatan kaki di toko sepatu alias shopping. Kacccaaauuuu…setelah dihitung-hitung, bener-bener bikin kantong bolong :(
Hidup tak harus dibuat sulit. Kalau perawatan dengan cara modern ternyata bikin berdarah-darah, mari kita lakukan secara alami nan murah meriah. Gw pun mulai tanya-tanya om google gimana cara merawat diri supaya terlihat cantik. Sebagai langkah awal, gw tanya cara menghilangkan flek hitam di wajah. Hasilnya, gw menemukan beberapa cara alami dan tidak membuat kantong berdarah-darah.

Cara Alami Hilangkan Flek Hitam di Wajah

  1. Cairan Putih Telur. Gunakanlah selembar tissue kertas usahakan yang tidak mudah sobek, tuangkan cairan putih telur kedalam mangkuk. lalu celupkan tissue tersebut kedalam mangkuk yang telah dituangkan putih telur tersebut. Setelah tissue terendam cairan putih telur tadi kemudian tempelkan pada wajah yang terdapat flek tempelkan secara merata lalu tunggu beberapa saat hingga mengering. kemudian setelah tissue yang telah dicelupkan tadi mengering diwajah anda basuhlah wajah dengan menggunakan  air bersih yang hangat dan  keringkan wajah anda menggunakan handuk yang cukup lembut. Lakukan proses ini dua kali dalam seminggu, penggunaan putihi telur ini bukan saja menghilangkan flek hitam diwajah anda namun dapat juga mengencangkan wajah.
  2. Beras dan bubuk kayu manis. Ambilah beras secukupnya lalu tumbuklah hingga halus tambahkan bubuk kayu manis secukupnya lalu osenglah tanpa menggunakan minyak hingga berubah warna menjadi kekuningan. Diamkan hingga dingindan gosokkan  secara perlahan diwajah. Pusatkan pada daerah yang terdapat flek hitam gosokan secara merata. lakukan cara ini dua kali dalam seminggu.
  3. Daun nangka. Ambillah beberapa lembar daun nangka yang agak tua kemudian lumatkan dengan menggunakan sedikit air. Setelah lumat, balurkan ke wajah seperti menggunakan masker pada umumnya. Kemudian setelah mengering bersihkan wajah  dengan air hangat. Lakukan cara ini setiap dua minggu sekali.
  4. Lemon. Lumuri bagian kulit yang terdapat flek hitam dengan lemon dan biarkan semalaman. Zat dalam lemon mengandung sifat pemutih dan dapat digunakan sebagai obat alami yang efektif untuk menyingkirkan bintik-bintik coklat.
  5. Semangka. Haluskan daging semangka secukupnya dan oleskan merata pada wajah. Diamkan selama 15 menit lalu bersihkan dengan air hangat. Setalah itu, bilas muka dengan air dingin. Lakukan secara berkala 2 kali seminggu.
  6. Bengkoang. Parut bengkoang yang telah dikupas kulitnya. Peras dan ambil saripatinya lalu gunakan sebagai masker. Biarkan hingga kering. Bersihkan wajah dengan air hangat. Setalah itu, bilas muka dengan air dingin. Lakukan secara berkala 2 kali seminggu. Selain bengkoang, timun atau tomat juga dapat membantu menghilangkan flek dengan cara yang sama.
  7. Biji Asam. Hancurkan biji asam hingga cukup halus lalu campur dengan minyak zaitun. Gunakan sebagai masker.
  8. Asam Jawa dan Kunyit. Tumbuklah kunyit, lalu dicampurkan dengan asam jawa, tambahkan sedikit air. Aduk-aduk hingga merata ramuan itu. Jika sudah, oleskan sebagai masker ke muka. Dan biarkan selama lebih kurang 20 menit. Kemudian cuci bersih.
  9. Jeruk nipis dan minyak masak. 1 sdm minyak masak diampurkan dengan air jeruk nipis. Cara pakainya, sebelum tidur dioleskan ke seluruh muka. Lalu paginya, basuhlah muka dengan rendaman air asam jawa yang hangat kuku. Basuhkan air tersebut ke muka, sedangkan asamnya di gosok-gosokkan ke bagian-bagian wajah yang berjerawat. Terakhir, bersihkan dengan air biasa.
  10. Ramuan  putih telur, 1 sedok tepung jagung dan minyak zaitun. Ketiga bahan tersebut dicampur, diaduk hingga merata. Dan gunakan sebagai masker.
Masih banyak cara yang gw temukan di beberapa situs dan blog. Tapi untuk sementara, cukup 10 cara ini saja yang akan gw praktekkan. Hmm..ralat, enggak semuanya juga sih, no 1 dulu aja kali yaaa…
Baiklah, bagi yang ingin mencoba, silakan di praktekkan. Semoga ada hasilnya. Kalau ada yang sudah coba dan rasakan manfaatnya, mohon di share yahh…

Komentar

Postingan Populer